Upload Video Perkelahian di Jalan, Pria Asia Ditangkap di Dubai
Jumat, 19 Juli 2013 – 15:12 WIB
DUBAI - Aparat Kepolisian Dubai menangkap seorang pria keturunan Asia setelah merekam video pertengkaran di jalan raya, ketika warga Uni Emirat Arab, UEA, menyerang pengemudi asal India.
Pria yang kebangsaannya tidak disebutkan itu ditangkap karena dianggap mencemarkan UEA setelah videonya diunggah ke internet. Video tersebut mengundang kritik di dalam maupun luar negeri.
"Tidak seorang pun memiliki hak untuk mengambil gambar seseorang dan menerbitkannya tanpa izin yang bersangkutan," tutur Kepala Polisi Dubai Jhamis al-Mazeina seperti dikutip khaleejtimes (18/7).
Ditambahkannya, penangkapan dilakukan setelah mendapat pengaduan dari keluarga pria UEA. Pria itu ditangkap walau korban tidak melaporkan kasus pemukulan itu kepada pihak berwenang.
DUBAI - Aparat Kepolisian Dubai menangkap seorang pria keturunan Asia setelah merekam video pertengkaran di jalan raya, ketika warga Uni Emirat Arab,
BERITA TERKAIT
- Trump Bakal Menghukum Petinggi Militer yang Terlibat Pengkhianatan di Afghanistan
- Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan RI Dukung Penguatan Pasukan Perdamaian di Palestina
- Joe Biden Izinkan Ukraina Pakai Rudal Jarak Jauh AS untuk Serang Rusia
- Presiden Prabowo Mengungkapkan Kerinduannya
- Prabowo: Indonesia Dukung Energi Terbarukan & Pengurangan Emisi Karbon
- Prabowo Bertemu Sekjen PBB di Brasil, Ini yang Dibahas