UppsMe, Solusi Bisnis di Masa Pandemi

UppsMe juga menawarkan berbagai layanan yang dapat membantu memenuhi kebutuhan digital masyarakat Indonesia, seperti layanan PPOB (Payment Point Online Bank), pulsa, paket data internet, serta top up E-money.
Selain itu, dalam waktu dekat UppsMe akan segera menghadirkan sebuah fitur berbelanja voucher, di mana pelanggan dapat membeli ataupun menukar voucher diskon dari banyak merchant menggunakan UppsMe Point.
"Untuk itu, UppsMe membuka peluang kerja sama dengan pelaku usaha berbagai sektor seperti kuliner, pariwisata, permainan, teknologi dll untuk dapat memanfaatkan platform UppsMe guna memberikan program loyalti kepada pelanggan setia," kata dia.
Di tengah tantangan pandemi saat ini, strategi untuk memberikan penghargaan loyalitas kepada pelanggan akan mampu meningkatkan volume penjualan. Kolaborasi merupakan cara UppsMe untuk memberikan solusi bagi para pelaku usaha agar tetap terus stabil mengembangkan bisnis.
“UppsMe Point lebih dari sekadar program namun juga semangat bersinergi dari rekan merchant kepada para pelanggan setianya, melalui platform UppsMe kami berharap akan banyak bisnis yang mendapatkan pelanggan baru dan penjualan semakin banyak. Sebagai harapan untuk masa depan UppsMe nantinya," kata CEO UppsMe M Ghifari Ismail.
Tidak hanya itu, dalam waktu dekat UppsMe akan mengeluarkan sebuah produk digital lainnya, yaitu UppsMe (UPPS) Token.
UPPS Token adalah aset digital yang dapat diperdagangkan dalam media exchange. Utilitas dari UPPS Token tidak hanya itu saja. UPPS Token dapat digunakan untuk mengakses layanan UppsMe lainnya. Pelanggan hanya perlu mengconvert atau menukar UPPS Token tersebut ke UppsMe Point.
UPPS Token telah resmi terdaftar dan dapat ditradingkan di ProBit, sebuah media exchange global yang berbasis di Korea. UppsMe berharap bahwa melalui hal ini, pasar korea dapat mengenal UppsMe dan ekosistemnya.
UppsMe merupakan sebuah perusahaan berbasis teknologi blockchain pertama di Indonesia yang bergerak dalam program loyalitas pelanggan.
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif
- Telkom Tutup 2024 dengan Kinerja Positif, Pendapatan Konsolidasi Sebesar Rp150 Triliun
- PKSS Perkenalkan Contact Center 1500399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis
- Strategi Bank Raya Memperkuat Layanan Digital, Lewat Kecanggihan Fitur & Kinerja
- Nawakara Hadirkan Perlindungan Risiko Bisnis Lewat Solusi Keamanan Terintegrasi
- Prodi DKV Untar Dorong Kreativitas dan Bisnis Lewat Pameran CREBO Season 2