Urine Tiga Oknum Polisi Pemakai Narkoba Tertahan di Labfor
Kamis, 07 Februari 2013 – 01:04 WIB
MAKASSAR -- Urine tiga oknum polisi di jajaran Polda Sulsel yang ditangkap karena diduga telah menggelar pesta narkoba di sebuah rumah di Jalan Badak, Kota Makassar, Sulawesi Selatan belum juga keluar. Urine yang diperiksa sejak dilakukan penangkapan, Selasa, 5 Februari, masih tertahan di Labfor Polda Sulsel. Dua orang lainnya yakni, perempuan atas nama Nur, selaku pemilik rumah dan RA. Kelima orang itu diduga pesta sabu-sabu. Pasalnya, saat dilakukan penggerebekan ditemukan, alat hisap sabu-sabu berupa bong yang terbuat dari botol plastik.
"Kami masih menunggu hasil pemeriksaan urine ketiga oknum anggota dan dua warga itu," kata, Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Endi Sutendi, melalui pesan singkatnya, Rabu (6/2). Hal yang sama diutarakan, Kasubag Humas Polrestabes Makassar, Kompol Hj Mantasiah.
"Untuk penahanannya masih kita lakukan," sebutnya. Tiga orang oknum kepolisian yang diamankan Polsekta Mamajang, di antaranya Brigadir, MC dan Brigadir, AR. Keduanya merupakan anggota Polres Mamuju. Juga, Brigadir TH, anggota Satuan Narkoba Polrestabes Makassar.
Baca Juga:
MAKASSAR -- Urine tiga oknum polisi di jajaran Polda Sulsel yang ditangkap karena diduga telah menggelar pesta narkoba di sebuah rumah di Jalan Badak,
BERITA TERKAIT
- Lulus SKD, 163 Pelamar CPNS Batam Lanjut ke Tahap SKB
- Puluhan Ribu Masyarakat Pekanbaru Penuhi Kampanye Akbar Agung-Markarius
- Banjir Merendam 2.014 Rumah di Kabupaten Bandung, 12.250 KK Terdampak
- Kasus SPPD Fiktif, Polda Riau Sita Rumah Diduga Milik Bang Uun
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang