Urus Lapindo, Ical Habis Rp 8 Triliun
Sebut Luapan Lumpur karena Bencana Alam
Jumat, 27 Agustus 2010 – 07:16 WIB
KEDIRI - Aburizal Bakrie, ketua umum Partai Golkar, menggelar safari politik ke sejumlah pondok pesantren di Jatim. Selain mengail dukungan politik, sosok yang pernah disebut sebagai orang terkaya di Indonesia itu "membersihkan" namanya dan keluarga Bakrie dari kasus lumpur Sidoarjo. Lumpur Sidoarjo itu kini populer dengan nama lumpur Lapindo
Saat mampir di Ponpes Lirboyo, Kediri, kemarin, di hadapan santri dia mengatakan bahwa meluapnya lumpur tersebut bukan karena kesalahan perusahaan. Itu karena bencana alam.
Baca Juga:
Dia dan keluarga juga bukan pemilik PT Lapindo. Bahkan, mereka tak masuk dalam jajaran direksi atau komisaris. "Saham keluarga saya hanya 20 persen," katanya kepada santri seusai salat Duhur di masjid lama. Salat itu diimami pengasuh utama Ponpes Lirboyo KH Idris Marzuki. Hadir pula sejumlah pengasuh yang lain.
Dengan alasan itulah, Ical mengaku sempat mengusulkan agar perusahaan tersebut ditutup begitu kasus lumpur terjadi. Hanya, rencana itu diurungkan. Sebab, jika perusahaan ditutup, justru itu tidak akan menyelesaikan masalah. "Apalagi, saya melihat banyak korbannya adalah rakyat kecil," lanjutnya.
KEDIRI - Aburizal Bakrie, ketua umum Partai Golkar, menggelar safari politik ke sejumlah pondok pesantren di Jatim. Selain mengail dukungan politik,
BERITA TERKAIT
- Menag Dikirimi Sejumlah Barang Berharga oleh Orang Misterius
- Polisi Tembak Siswa SMK di Semarang: Keterangan Siapa yang Benar?
- Usut Kasus Investasi Fiktif, KPK Panggil Petinggi PT. Insight Investmen Management dan PT Taspen
- Wayan Sudirta Soroti Sejumlah Persoalan di Institusi Polri Termasuk Kasus Penembakan Anggota Paskibraka di Semarang
- Aktif Mendorong Percepatan Reformasi Sektor Keuangan, Misbakhun Raih detikJatim Awards 2024
- Polda Riau Sita 30 Kg Sabu-Sabu, Irjen Iqbal Ancam Jerat Hukuman Mati Bandar Narkoba