Urus Persyaratan, Honorer K2 Dimintai Rp20 Juta
Senin, 22 April 2013 – 02:12 WIB

Urus Persyaratan, Honorer K2 Dimintai Rp20 Juta
LOLAK - Seleksi honorer kategori dua (K2) di Bolmong, Sulut, yang punya peluang diangkat jadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) rawan penipuan.
Berdasarkan informasi yang dirangkum, sejumlah honorer K2 mengaku ada oknum-oknum pegawai Badan Kepegawaian Daerah (BKD) yang menawarkan bantuan untuk lolos seleksi uji publik, namun harus memberikan imbalan uang.
"Kami dihubungi oleh oknum pegawai BKD untuk memberikan uang administrasi atas perintah pimpinannya (Kepala BKD Sunge Paputungan, red) jika ingin dipermudah dalam kelulusan seleksi Honda K2," ungkap salah seorang hororer K2, yang dibenarkan sejumlah rekannya yang lain, seperti diberitakan Manado Post (Grup JPNN).
Ditambahkannya, uang yang diminta bervariasi antara Rp5 hingga Rp20 juta. Bahkan, oknum-oknum tersebut tidak tanggung-tanggung mengancam akan menggagalkan berkas seleksi.
LOLAK - Seleksi honorer kategori dua (K2) di Bolmong, Sulut, yang punya peluang diangkat jadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) rawan penipuan. Berdasarkan
BERITA TERKAIT
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung