Urusan Narkoba Sedot Rp55 Triliun
Senin, 27 Mei 2013 – 19:01 WIB
MEDAN--Badan Narkotika Nasional (BNN) mengatakan, Indonesia mengalami kerugian sekitar Rp55 triliun pada tahun 2012 akibat penyalahgunaan narkoba.
"Biaya yang dikeluarkan akibat narkoba sangat besar. Antara lain biaya membeli narkoba, terapi, rehabilitasi, produktivitas yang hilang, kematian, dan tindakan kriminal," kata Direktur Diseminasi Informasi BNN, Gun Gun di Medan, Senin (27/5).
Dikatakannya, jika dana tersebut digunakan untuk hal lain akan mendatangkan manfaat besar bagi masyarakat. "Bayangkan jumlah uang sebanyak itu jika digunakan untuk membangun sekolah, perguruan tinggi, rumah sakit, jalan dan jembatan atau memberikan lapangan pekerjaan bagi orang-orang yang menganggur. Otomatis kehidupan masyarakat lebih sejahtera," katanya.
Gun menambahkan, untuk tingkat global, diperkirakan nilai uang peredaran gelap narkoba mencapai 80persen keseluruhan uang yang beredar di dunia.
MEDAN--Badan Narkotika Nasional (BNN) mengatakan, Indonesia mengalami kerugian sekitar Rp55 triliun pada tahun 2012 akibat penyalahgunaan narkoba.
BERITA TERKAIT
- 23 Polisi di Sumut Kena PTDH, Banyak yang Terlibat Narkoba
- Hati-Hati! Ada Hoaks soal Brigade Pangan di Media Sosial
- Cuaca Hari Ini, Sebagian Kota Besar Diprediksi Hujan Disertai Petir, Waspadalah
- 5 Aparatur PN Surabaya Kena Sanksi Disiplin terkait Vonis Bebas Ronald Tannur
- Fadli Zon: Indonesia Memegang Peran Penting dalam Narasi Besar Evolusi Manusia
- Pengumuman, Pemerintah Tutup Pendakian di Lima Gunung Jelang Tahun Baru