Usai Bantai Sahabat, Pelaku Gantung Diri di Pohon Aren Belakang Rumah
jpnn.com - SIMALUNGUN - Dedi Setiawan, 28, pemuda yang tega membunuh Riki Pradana Sinaga, 18, sahabatnya secara membabi buta di Kecamatan Nagori Bah, Tobu, Simalungun Sumut, langsung diburu warga.
Tanpa dikomando, ratusan warga keluar rumah untuk mencari pelaku. Seolah emosi warga tak terbendung. Mereka menyisir beberapa tempat untuk menemukan Dedi.
Sekira pukul 01.00 WIB, pelaku akhirnya ditemukan warga. Namun saat itu kondisinya sudah tak bernyawa. Dedi ditemukan tewas tergantung di pohon aren yang berada di belakang rumahnya.
Hal itu ternyata belum diketahui semua warga.
Ratusan warga yang masih menyisir kampung itu sebelumnya melihat motor Yamaha Jupiter milik pelaku terparkir tak jauh dari rumahnya.
Seketika massa yang tersulut emosi langsung mebakar sepeda motor tersebut.
Polisi yang mengetahui kejadian berusaha menenangkan warga. Aksi mulai reda setelah polisi memberitahukan bahwa korban ditemukan sudah tak bernyawa dan tergantung di pohon aren.
Setelah itu polisi menyarankan warga kembali ke rumahnya masing-masing.
SIMALUNGUN - Dedi Setiawan, 28, pemuda yang tega membunuh Riki Pradana Sinaga, 18, sahabatnya secara membabi buta di Kecamatan Nagori Bah, Tobu,
- Aipda Robig Penembak Siswa SMKN 4 Semarang Ditahan di Rutan Polda Jateng
- Resmi Lapor Polisi, Keluarga Siswa SMK Tewas Ditembak di Semarang Minta Keadilan
- Dibawa ke Mabes Polri, AKP Dadang Diborgol, Dikawal Ketat Provos
- Tak Dapat Undangan Pencoblosan, Pria Bercelurit di Sampang Menantang Carok
- 4 Orang Ditangkap Gegara Jual Pupuk Berbsubsidi di Atas HET
- Pengakuan Pihak Sekolah & Tetangga Korban Penembakan Bripka R: Kaget Korban Disebut Kreak