Usai Bentrok, Sweeping Gedung Dewan
Jumat, 30 Maret 2012 – 10:50 WIB

Usai Bentrok, Sweeping Gedung Dewan
PALEMBANG – Hampir semua perwakilan universitas se-Kota Palembang, Kamis (29/3) turun ke jalan melakukan aksi demo. Mereka tergabung dalam Gerakan Pemuda Mahasiswa Rakyat Sumsel Bersatu dan Aliansi Mahasiswa Peduli Rakyat (Ampera), menyuarakan penolakan kebijakan pemerintah menaikkan harga BBM. Dari simpang RS RK Charitas, massa melanjutkan aksi ke kantor DPRD Sumsel. Lagi-lagi, di sini ada aksi bakar ban. Jalannya aksi yang semula damai sempat berjalan ricuh. Kelompok pendemo terlihat melemparkan air mineral, batu, dan tongkat bendera ke arah petugas yang sedang sibuk memadamkan api dari pembakaran ban tersebut.
Massa berkumpul di Bundaran Air Mancur mulai pukul 10.00 WIB. Lalu, long march menuju persimpangan lampu merah RS RK Charitas. Aksi ratusan mahasiswa itu, membuat lalu lintas di jalan utama tersebut macet total.
Di sana, pendemo membakar ban yang sudah mereka bawa. Sejumlah personel kepolisian dipimpin Kapolresta Kombes Pol Sabarudin Ginting terlihat cukup kerepotan dengan aksi ini.
Baca Juga:
PALEMBANG – Hampir semua perwakilan universitas se-Kota Palembang, Kamis (29/3) turun ke jalan melakukan aksi demo. Mereka tergabung dalam
BERITA TERKAIT
- 30 WN Vietnam Ditangkap, 2 Kapal Ikan Ilegal Diamankan di Perairan Indonesia
- Ada Temuan Ulat di Menu MBG, Wali Kota Semarang Bentuk Tim Khusus
- SMB II Palembang Raih Penghargaan Bandara Terbaik di ASQ Awards 2024
- Detik-Detik Penumpang KA Ciremai Terperosok di Rel Stasiun Semarang Poncol
- Tanam 1.000 Bibit Pohon di Kawasan Waduk Logung Kudus, Taj Yasin Ingatkan Perawatan
- Komitmen Gubernur Herman Deru Bantu Perbaikan Jalan dan Bangun RTLH di Ogan Ilir