Usai Bertemu Prabowo, Megawati Komentari Pemilu
Tak Percaya Quick Count, Setujui PDIP Ajukan Gugatan Hukum
Sabtu, 11 April 2009 – 16:11 WIB

Usai Bertemu Prabowo, Megawati Komentari Pemilu
Terkait hasil penghitungan cepat (quick count) dari berbagai lembaga survei yang menempatkan Partai Demokrat sebagai Pemenang Pemilu, Megawati menegaskan bahwa dirinya tidak percaya hal itu. “Hasil quick count tidak bisa dijadikan patokan. Tidak ada legalitas hukumnya, hanya hasil survei. Yang terpenting KPU menyampaikan hasilnya,” tandasnya.
Sementara terkait pernyataan sikap keprihatinan PDIP dan parpol lain, Megawati mengatakan hal itu akan dirumuskan oleh Sekjen partai masing-masing.
Sedangkan Prabowo dalam kesempatan sama mengatakan, pertemuannya dengan Megawati memang membicarakan persoalan pemilu yang kacau-balau. “Kami berdua bicara dan prihatin bahwa terlalu banyak WNI yang ingin menggunakan hak pilih tapi tak diberi kesempatan. Ini menimbulkan keprihatinan bahwa proses demokrasi tidak berjalan seperti yang dikehendaki,” ujar Ketua Dewan Pembina Patai Gerindra itu.
Sama halnya dengan Megawati, mantan Danjen Kopassus itu juga menegaskan tentang akan adanya pernyataan sikap bersama soal penyelengaraan Pemilu. “Dalam waktu dekat kita akan buat pernyataan bersama guna menyikapi pelaksanan pemilu yang dirasakan kurang baik dan merugikan banyak warga negara,” tandasnya.
JAKARTA – Untuk pertama kalinya Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri buka suara soal pelaksanaan Pemilu legislatif 2009. Mantan Presiden
BERITA TERKAIT
- Jaksa KPK Ungkap Selain Mbak Ita, Iswar Aminuddin Dapat Jatah
- Konon, ASN yang Mau Pindah ke IKN Bakal Terima Tunjangan Khusus
- Heikal Safar Puji Komitmen Mendiang Paus Fransiskus Terhadap Perdamaian Dunia
- Seluruh Pekerja yang Terlibat Dalam MBG Dapat Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan
- Rakernas IKA SKMA Bahas Rekomendasi Dukung Swasembada Pangan & Pengelolaan SDA Berkelanjutan
- Tes PPPK Tahap 2 Dimulai, 863.993 Honorer Bersaing Ketat, Cek Kuotanya