Usai Diperiksa, Anggoro Bakal Ditahan di Guntur
jpnn.com - JAKARTA - Bos PT Masaro Radiokom Anggoro Widjojo tiba di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sekitar pukul 22.37. Dia ditangkap oleh pihak Kepolisian Shenzhen, China.
Begitu tiba di KPK, buronan kasus korupsi Sistem Komunikasi Radio Terpadu (SKRT) di Departemen Kehutanan langsung menjalani proses pemeriksaan.
"Sekarang yang bersangkutan (Anggoro) sedang dilakukan adalah pemeriksaan identitas dan pemeriksaan kesehatan," kata Juru Bicara KPK, Johan Budi SP, Kamis (30/1) malam.
Setelah menjalani pemeriksaan, Anggoro akan langsung ditahan di Rumah Tahanan (Rutan) Pomdam Jaya Guntur cabang KPK. "Nantinya akan ditahan di Rutan Guntur," kata Johan.
Saat tiba di KPK, Anggoro tampak diborgol. Meski begitu dia tidak memberikan komentar apapun soal penangkapannya. (gil/jpnn)
JAKARTA - Bos PT Masaro Radiokom Anggoro Widjojo tiba di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sekitar pukul 22.37. Dia ditangkap oleh pihak Kepolisian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Malam-Malam Prabowo Rapat Mendadak, Minta Update Bencana Erupsi Gunung Lewotobi
- Menkomdigi Meutya Hafid Akan Bertemu dengan CEO Nvidia, Ini yang Dibahas
- Warga Serang Tewas Dianiaya Warga Gegara Dituduh Lakukan Pelecehan
- Polemik Rancangan Permenkes, DPR: Semua Pihak Harus Lindungi Tenaga Kerja & Petani Tembakau
- Komjen Ahmad Dofiri jadi Wakapolri, Irjen Dedi Naik Bintang 3
- Siap Lakukan Pembersihan di Kemenag, Nasaruddin Umar Berpesan Begini kepada Jajarannya