Usai Diperiksa KPK, Luthfi Bungkam

Usai Diperiksa KPK, Luthfi Bungkam
Usai Diperiksa KPK, Luthfi Bungkam
JAKARTA - Usai diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi, tersangka kasus dugaan suap pengurusan kuota impor sapi Kementerian Pertanian, Luthfi Hasan Ishaq memilih bungkam. Tak sepatah kata pun dikeluarkan bekas Presiden Partai Keadilan Sejahtera, ini menjawab pertanyaan wartawan.

Luthfi ngeloyor masuk ke dalam mobil yang sudah menjemputnya. Juru bicara KPK, Johan Budi, menyatakan hari ini Luthfi diperiksa sebagai saksi untuk tiga tersangka lainnya. Yakni orang dekat Luthfi,  Ahmad Fatanah serta dua Direktur PT Indoguna Utama, Aria Abdi Effendi dan Juard Effendi.

"LHI diperiksa untuk tiga tersangka lainnya," ujar Johan, Selasa (19/3), di kantor KPK.

Tak hanya Luthfi, Aria juga diperiksa KPK hari ini. Pemeriksaan Aria, kata Johan, juga sebagai saksi untuk tiga tersangka lainnya. "AAE untuk tiga tersangka lainnya," paparnya.

JAKARTA - Usai diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi, tersangka kasus dugaan suap pengurusan kuota impor sapi Kementerian Pertanian, Luthfi Hasan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News