Usai Jenguk Wawan, Airin Sumringah
jpnn.com - JAKARTA- Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany mengaku senang bisa bertemu suaminya Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan saat merayakan Idul Adha pada Selasa, (15/10). Pasalnya saat ini, ia tidak bisa intens bertemu Wawan yang sudah mendekam di Rutan KPK akibat terjerat kasus dugaan suap di Mahkamah Konstitusi.
"Saya hadir di sini dalam rangka Lebaran haji dan alhamdulilah sudah ketemu suami saya," ujar perempuan berwajah kalem itu sambil tersenyum.
Airin mengaku ia pasrah dengan kasus yang saat ini menjerat sang suami.
Ia mengaku hanya bisa berdoa untuk Wawan. Airin enggan bicara banyak mengenai kasus yang melibatkan Wawan.
Sementara itu, saat Idul Adha ini, kata Airin, suaminya tetap memberikan kurban meski dalam penjara. Wawan berkurban satu ekor sapi.
"Sekali lagi, di hadapan anda semua saya ucapkan minal aidin walfaizin mohon maaf lahir batin. Kita selalu berdoa meminta petunjuk dan kita juga meminta ini (kasus) juga agar diselesaikan oleh Allah," tandas Airin. (flo/jpnn)
JAKARTA- Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany mengaku senang bisa bertemu suaminya Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan saat merayakan Idul
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polisi Ungkap Fakta Sopir Truk Kontainer yang Tabrak Lari Belasan Kendaraan di Tangerang, Ternyata
- Kembali Terpilih Menjadi Ketua KWP, Ariawan Selalu Utamakan Kebersamaan
- Jenderal Sigit Pimpin Kenaikan Pangkat Satu Komjen dan Tiga Brigjen
- Sopir Truk Kontainer Ugal-Ugalan di Tangerang Positif Narkoba
- Waspada Produk Palsu, Produsen Spidol Snowman Ajak Masyarakat Peduli Kesehatan Anak
- Respons Cepat, Jasa Raharja Beri Santunan kepada Korban Kecelakaan Kru TV One