Usai Kalahkan Kamboja, Timnas Alihkan Fokus Hadapi Puerto Rico
Jumat, 09 Juni 2017 – 03:00 WIB
Hasil kerja keras Indonesia akhirnya berbuah kembali setelah Gian Zola memanfaatkan celah di sudut sempit dan membuat skor berakhir 2-0 untuk Indonesia.
Usai laga Luis Milla menegaskan bahwa dirinya merasa puas meski skor yang dihasilkan tak besar. Menurutnya, performa skuat Garuda dalam laga ini sudah bagus dan sesuai dengan skema permainan yang diinginkannya.
"Ini kemenangan perdana di laga internasional bagi saya bersama Indonesia," ungkap Milla.
Selanjutnya, Dia langsung mengalihkan fokus untuk meraih kemenangan keduanya saat menjamu Puerto Rico di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta pada 13 Juni mendatang.
"Selanjutnya, kami juga ingin menang melawan Puerto Rico," tandasnya. (dkk/jpnn)
Catatan positif ditorehkan Timnas senior dalam laga uji coba internasional tandang perdana kontra Kamboja di Stadium Olympic, Pnompenh, Kamboja,
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
BERITA TERKAIT
- Kata Erick Thohir Soal Kans Naturalisasi Emil Audero
- Moncer di Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan Segera Debut di Oxford United?
- Mees Hilgers Kabarnya Diminati Klub Spanyol dan Italia, Sang Agen Bilang Begini
- Ocehan Roberto Mancini Soal Timnas Indonesia Perlahan Terbukti
- Ada Tumbal di Balik Kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi
- Darmizal Apresiasi Langkah Erick Thohir Mentransformasi Sepak Bola Nasional