Usai Kalahkan PSIS, Borneo FC Incar Tiga Poin Lawan Barito Putera

Usai Kalahkan PSIS, Borneo FC Incar Tiga Poin Lawan Barito Putera
Ambrizal Umanailo membuka keran gol menit ke-13 dan dilanjutkan Matias Conti lewat sepakan penalti (‘41). Foto: kaltimpost/jpg

jpnn.com, SAMARINDA - Borneo FC langsung mengusung misi meraih poin penuh kontra Barito Putera usai mengalahkan PSIS Semarang 2-0 di Stadion Segiri, Samarinda, tadi malam (10/7).

Menang dari PSIS, pelatih Borneo FC Mario Gomez mengaku senang. Namun, laga harus dilewati dengan berat. Pasalnya, jatah istirahat yang tidak banyak.

“Para pemain memberikan hasil maksimal. Tapi harusnya kami bisa menang lebih dari dua gol,” ucap Gomez.

BACA JUGA: Pemilik 73 Kg Sabu dan Puluhan Ribu Butir Ekstasi Tertunduk Lesu Dituntut Hukuman Mati

Meski menang, Gomez tidak ingin lekas puas. Dia menganggap perlu ada evaluasi karena masih banyak laga yang harus dimainkan.

“Kami akan bersiap lagi. Evaluasi di semua lini tetap dilakukan. Saya ingin kemenangan bisa didapatkan untuk laga berikutnya,” tegas dia.

Dalam laga selanjutnya, Borneo FC akan menjamu Barito Putera di Stadion Segiri, Kamis (18/7).

BACA JUGA: OTT KPK di Kepulauan Riau Terkait Izin Reklamasi

Borneo FC langsung mengusung misi meraih poin penuh kontra Barito Putera usai mengalahkan PSIS Semarang 2-0 di Stadion Segiri, Samarinda, tadi malam (10/7).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News