Usai Kantongi Deponering, Ini Rencana Abraham Samad
jpnn.com - JAKARTA - Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad akan berfokus kepada keluarganya pasca-terbitnya deponering dari jaksa agung untuk mengesampingkan kasus hukum yang menjeratnya.
"Saya akan kembali ke keluarga," kata Samad usai bertemu pimpinan KPK, Jumat (4/3).
Meski demikian, mantan pengacara asal Makassar, Sulawesi Selatan, itu tetap berkomitmen memberantas korupsi. "Terus mendorong upaya-upaya kampanye pemberantasan korupsi walaupun kita berada di luar (KPK)," kata dia.
Samad tak lupa berterima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia, kalangan media, serta Presiden Joko Widodo dan Jaksa Agung Prasetyo. Dia pun mengucapkan terima kasih kepada para pimpinan KPK yang memberikan dukungan padanya dalam menyelesaikan kasus hukum.(boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Connie Tanggapi Status Tersangka Hasto, Lalu Bicara Kasus Pencucian Uang Kakak & Adik
- Kompolnas Temukan Fakta Baru soal Pemerasan Polisi Terhadap Penonton DWP
- Temukan Aset yang Tak Dilapor, KPK Proses Kepala BPJN Kalbar
- Mahasiswi UPI Tewas Terjatuh, Polisi Ungkap Fakta Baru
- Gelombang Tinggi Diprediksi Terjadi di Laut Banten, BMKG Imbau Nelayan Waspada
- Usut Penyebab Mahasiswi UPI Bandung Jatuh dari Lantai 2 Gymnasium, Polisi Periksa CCTV