Usai Kebakaran, Gedung Megah ini Kembali Menggelar Acara Besar
jpnn.com, JAKARTA - Kebakaran di lantai 7 Gedung K-Link Tower pada Juli lalu, tidak membuat aktivitas K-Link Indonesia di gedung megah itu berhenti.
Pada Minggu (10/9), perusahaan tersebut meluncurkan program bisnis baru, yakni Smartplan DNM dalam acara bertajuk 'The Greater K-Link'.
Acara prestisius tersebut digelar secara hybrid melalui media sosial @K-Link_Indonesia_official dan K-Link.co.id, dan di Ballroom lt.5 Gedung K-Link Tower, kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan.
Sebanyak kurang lebih 800 jumlah orang peserta yang datang turut meramaikan peluncuran Smartplan DNM tersebut.
Presiden Direktur K-Link Indonesia Dato' Dr. H. MD. Radzi Saleh mengatakan bahwa peluncuran Smartplan DNM adalah bukti bahwa musibah tidak menghentikan K-Link Indonesia dalam berinovasi.
"Kami bangkit lebih kuat setelah melalui peristiwa tersebut. Ini bhukan hanya gedung saya, tetapi gedung semua yang mencari nafkah di sini," ujarnya, dalam keterangan tertulis, Senin (11/9).
Menurutnya, K-Link Tower tempat dan inspirasi untuk mencari rezeki, membayar cicilan, menyekolahkan anak-anak.
"This is our house, dan bersama-sama kita bangkit lebih kuat lagi," kata Dato’ Radzi Saleh.
Usai kebakaran pada Juli lalu, gedung megah K-Link Tower sudah mulai beraktivitas, bahkan menggelar acara besar.
- Pabrik di Kawasan Industri Terboyo Terbakar, Damkar Semarang Kerahkan Seluruh Personel
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran
- Kebakaran Gudang Alat Dekorasi di Bogor Sebabkan Satu Orang Meninggal
- Konon Inilah Penyebab Kebakaran Belasan Kapal Nelayan di Pekalongan
- Belasan Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Pekalongan, Ini Daftarnya
- Kebakaran Rumah di Jakarta Utara, 4 Orang Meninggal Dunia