Usai Lebaran Nikah, Mampir ke Hotel Kena Razia

Usai Lebaran Nikah, Mampir ke Hotel Kena Razia
Usai Lebaran Nikah, Mampir ke Hotel Kena Razia

jpnn.com - TASIK – Tiga pasangan bukan muhrim diamankan Satuan Sabhara Polres Tasikmlaya Kota kemarin (17/6) sore sampai malam. Mereka kedapatan di dalam kamar hotel dan losmen. Salah satunya adalah calon pengantin.

Kasat Sabara AKP Setiana memimpin operasi tersebut. Dia dan timnya menyusuri hotel-hotel kelas melati dan losmen di Kota Santri ini.

Namun beberapa hotel kelas melati --yang menjadi target operasi- sepi pengunjung dan juga ada beberapa hotel tutup.

Tiga pasangan yang kedapatan ngamar itu antara lain, EG (28), pria asal Sukabumi dan AMW (25), perempuan asal Sukaraja Kabupaten Tasikmalaya. Keduanya diamankan di Hotel Aden, Cikurubuk.

Berikutnya, MR (38), perempuan asal Tawang dan HP (37), pria Tawang serta pasangan SS(28), wanita asal Indihiang dan Yan (30), pria Tawang. Keempatnya didapati ngamar di losmen di Cikurubuk.

Selain mengamankan tiga pasangan bukan muhrim, Satuan Sabhara pun menyita enam botol miras dari pedagan kios di daerah Padayungan.

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Noffan Widyayoko SIK, MA melalui Kasat Sabhara AKP Setiana mengungkapkan razia tersebut sebagai langkah menciptakan kondusivitas menjelang Ramadan. ”Ini upaya kita untuk menciptakan keamanan, kenyamanan terhadap masyarakat menjelang Ramadan,” ujarnya.

Menurut Setiana, operasi pekat ini akan terus dilakukan sampai batas waktu yang tidak ditentukan. ”Sesuai petunjuk pimpinan, kita melakukan operasi bukan hanya menjelang Ramadan saja tapi kita akan terus melakukan operasi pekat ini sampai batas waktu yang tidak ditentukan,” ujarya.

TASIK – Tiga pasangan bukan muhrim diamankan Satuan Sabhara Polres Tasikmlaya Kota kemarin (17/6) sore sampai malam. Mereka kedapatan di dalam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News