Usai Lebaran, PNS Diingatkan Jangan Bolos
Selasa, 21 Agustus 2012 – 06:35 WIB

Usai Lebaran, PNS Diingatkan Jangan Bolos
PONTIANAK -- Bupati Kubu Raya, Kalimantan Barat, Muda Mahendra, menegaskan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di instansi yang berkaitan dengan pelayanan langsung dengan masyarakat, jangan sampai tidak masuk kerja usai libur dan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1433 Hijriah. Menurutnya, pengawasan memang sudah terus dilakukan. Bahkan, lanjut dia, setiap tahun usai libut dan cuti bersama tetap menjadi perhatiannya.
Terlebih, kata Muda, seperti di kecamatan-kecamatan, pusat kesehatan masyarakat dan pendidikan."Kita harus utamakan di pelayanan langsung dengan masyarakat, seperti di kecamatan, puskesmas dan sekolah-sekolah," kata Muda, di sela-sela open house Idul Fitri 1433, di Pontianak, Senin (20/8).
Baca Juga:
Dijelaskan Muda, instansi tersebut sangat penting, karenanya itu harus diutamakan jangan sampai ada PNS yang tidak masuk kerja usai libur dan cuti bersama lebaran. Kendati demikian, Muda mengatakan, bukan artinya instansi lain tidak diperhatikan atau diutamakan agar pegawainya masuk kerja. "Itu yang diutamakan, bukan berarti yang lain tidak," katanya.
Baca Juga:
PONTIANAK -- Bupati Kubu Raya, Kalimantan Barat, Muda Mahendra, menegaskan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di instansi yang berkaitan dengan pelayanan
BERITA TERKAIT
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung