Usai Mandi di Sungai, Anak-anak Melihat Plastik Besar yang Mencurigakan

jpnn.com, BOGOR - Mayat bayi yang sudah membusuk membuat geger warga Cangkurawok RT 04/04 Desa Babakan, Kecamatan Dramaga, Bogor, Senin (8/6).
Kapolsek Dramaga Kompol Sudarsono menjelaskan, mayat bayi yang terbungkus kantong plastik itu ditemukan di aliran Sungai Ciapus oleh anak-anak warga sekitar yang sedang mandi, tepatnya pukul 17.00 WIB.
Namun, ketika mereka akan menyebrang, mereka melihat sebuah kantong plastik yang berisi mayat bayi laki-laki tersebut.
Kata dia, diduga mayat tersebut sudah mengambang sekitar lima harian. Karena kondisi tubuhnya sebagian sudah rusak dan mengembang.
Dari informasi tersebut, warga langsung melaporkan ke RT dan Polsek Dramaga untuk selanjutnya ditindaklanjuti.
“Kalau dugaan mengarah ke hubungan di luar nikah, mungkin ibunya malu, sampai tega membuang anaknya sendiri. Tapi kami masih melakukan penyelidikan, karena aliran sungai tersebut melewati Ciomas dan Tamansari, sebelum ke Dramaga,” katanya dilansir Radar Bogor.
Lebih lanjut, ia, menambahkan, pihak polsek sudah membawa jasad bayi tersebut ke Rumah Sakit Umum Daerah Ciawi untuk dilakukan penindakan lebih lanjut.
“Sebelumnya (bayi dibuang) di Desa Purwasari tapi sudah tertangkap pelakunya, dan sekarang Desa Babakan, makanya kami terus melakukan penyelidikan supaya bisa cepat tertangkap pelakunya,” tambahnya. (nal/c/radarbogor)
Kantong plastik yang mencurigakan itu mengapung di aliran Sungai Ciapus Bogor ditemukan oleh anak-anak usai mandi.
- Zenal Abidin Kecam Ulah Paman Perkosa 2 Keponakan di Bogor
- Korsleting Listrik di Toko Penjual Petasan Jadi Petaka
- RANS Simba Bogor dan Dewa United Masih Digdaya Hingga Pekan ke-10 IBL 2025
- Pabrik Uang Palsu di Bogor Terbongkar, Pelakunya
- Tempat Produksi Uang Palsu di Bogor Digerebek, Upal Miliaran Rupiah Disita
- Kasus Penyunatan Uang Kompensasi Sopir Angkot di Bogor Masuk Proses Hukum