Usai Penuhi Permintaan Polisi, Kubu Adam Deni Tantang Jerinx Cs

jpnn.com - Adam Deni mendatangi Polda Metro Jaya guna memberikan keterangan tambahan terkait laporannya terhadap kuasa hukum Jerinx SID, Sugeng Teguh Santoso.
Adam Deni bersama kuasa hukumnya Machi Ahmad tiba di Gedung Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya pada Senin (9/1) sore.
Tak lama berselang, mereka pun selesai menjalani pemeriksaan tambahan itu.
Machi Ahmad mengatakan bahwa kehadiran kliennya itu lantaran adanya undangan klarifikasi dari penyidik terkait laporan tersebut.
"Kami diundang klarifikasi, tetapi penyidik Polda akhirnya hanya meminta bukan klarifikasi, (tetapi) hanya meminta tambahan atau bukti-bukti menguatkan laporan kami," ujar Machi Ahmad di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (10/1).
Bukti tambahan yang diberikan kepada penyidik tadi, berupa tangkapan layar dan rekaman gambar.
Adapun rekaman gambar yang diberikan itu berupa Sugeng Teguh yang menyampaikan soal adanya dugaan pemerasan oleh Adam Deni dan menuding pegiat sosial itu memiliki backingan.
"Tadi kami juga sudah perlihatkan rekaman saudara STS dalam hal ini mengungkapkan dugaannya," ucap Machi.
Adam Deni mendatangi Polda Metro Jaya guna memberikan keterangan tambahan terkait laporannya terhadap kuasa hukum Jerinx SID, Sugeng Teguh Santoso.
- Pembantaian Harimau Sumatra di Rohul, 6 Pelaku Ditangkap Polisi
- Kabur ke Muara Enim, Residivis Penggelapan & Spesialis Curas di Mura Diringkus Polisi
- Cabuli Bocah, Pria di Aceh Timur Ini Ditangkap Polisi
- Polisi Ungkap Pencurian 18 Ton Batu Bara di Cirebon, Tangkap 3 Pelaku
- Lagi Bikin Video, Remaja di Pekanbaru Dikeroyok Geng Motor Bersenjata, 7 Pelaku Ditangkap Polisi
- Polisi Sudah Antisipasi Titik Kepadatan Kendaraan Selama Ramadan di Jakarta