Usai Sholad I'd, Bang Buyung Dimakamkan di Tanah Kusir
jpnn.com - JAKARTA – Jenazah advokat senior, Adnan Buyung Nasution menurut rencana akan dimakamkan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Blok AA2 Blad 7, Jakarta Selatan, Kamis (24/9) besok seusai sholat Idul Adha (Sholat I’d) pada pukul 08.00 WIB.
Berdasarkan pantauan JPNN.com, sejak pagi hingga siang ini, para tokoh, keluarga dan kolega almarhum sudah berdatangan di Rumah Duka beralamat di Jalan Poncol Lestari No. 7, Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
Nampak para tamu berdatangan dengan mimik wajah yang berduka. Salah satunya adalah Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh.
“Perjuangan beliau sudah banyak, beliau memberikan dedikasi yang besar, pikiran-pikiran perubahan ke depan itu dihargai. Bangsa Indonesia berduka hari ini,” kata Paloh di rumah duka, Rabu (23/9).(mg4/jpnn)
JAKARTA – Jenazah advokat senior, Adnan Buyung Nasution menurut rencana akan dimakamkan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Blok AA2
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Honorer Titipan Mencuat Menjelang Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Bu Sri Punya Usulan
- Bea Cukai & Polri Gagalkan Penyelundupan 38,9 Kg Sabu-Sabu dan 29.182 Butir Ekstasi
- Besok Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Perhatikan Syarat Khusus
- 5 Berita Terpopuler: Arogansi Oknum Pengusaha Surabaya Luntur, Aksi Suruh Siswa Menggonggong Berujung Borgol
- Momen Seskab Teddy Dampingi Presiden Prabowo Temui Presiden Joe Biden di Gedung Putih
- Wamentrans Viva Yoga Berencana Revitalisasi Kawasan Transmigrasi untuk Mendukung Program Food Estate