Usai Sidang AIPA, Puan Maharani Ajak Delegasi Dangdutan Bareng KD dan Mulan Jameela
“Terima kasih untuk Ibu Puan Maharani atas malam yang indah ini. Acara ini mengingatkan soal solidaritas yang merupakan spirit dari AIPA,” ungkap salah satu delegasi dari Kamboja.
Kemeriahan Solidarity Dinner tersebut dilengkapi dengan penampilan dari Kesekjenan AIPA yang memadukan berbagai budaya dari negara-negara ASEAN, salah satunya Tari Saman asal Indonesia.
Menurut Anggota DPR Irine Yusiana Roba Putri, Solidarity Dinner pada Sidang Umum AIPA di Jakarta ini menjadi salah satu yang paling ramai selama perhelatan Sidang AIPA.
Pasalnya, semua saling menghargai kebudayaan satu sama lain.
"Ini perayaan bahwa ASEAN adalah sebuah kawasan yang sangat berbudaya,” jelas Irine.
DPR pun disebut ingin memberi penampilan yang terbaik, termasuk dengan pakaian nusantara yang dikenakan para legislator di acara ini.
Seperti Puan yang tampak menawan dengan busana batik, lalu KD yang memakai kebaya kartini berwarna hijau lengkap dengan sanggul anggunnya, dan Ansy Lema yang memakai baju khas NTT.
Tampak pula Fadli Zon dan Sukamta memakai beskap Jawa dengan blankon.
Acara Solidarity Dinner yang diselenggarakan seusai sidang AIPA berlangsung meriah, Puan Maharani mengajak para delegasi dangdutan bareng KD dan Mulan Jameela
- Usut Tuntas Kasus Penembakan Polisi di Solok Selatan: Menunggu Implementasi Revolusi Mental Polri
- DPR Dukung Penuh Menko Polkam Lindungi Pelajar dari Judi Online
- Cucun Hadiri Kolaborasi Medsos DPR RI dengan Masyarakat Digital di Lembang
- SHP Pemprov Bali Belum Dicoret dari Daftar Aset, Wayan Sudirta DPR Minta Penjabat Gubernur Taati Hukum
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital
- Komisi III DPR Menghadapi Dilema dalam Memilih Pimpinan dan Dewas KPK, Apa Itu?