Usai Tes Kesehatan, Sandiaga Ingin Makan Enak

jpnn.com - JAKARTA - Bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno menjalani tes kesehatan di RSAL Mintohardjo, Jakarta, Sabtu (24/9).
Tes kesehatan ini merupakan syarat untuk menjadi peserta Pemilihan Kepala Daerah DKI 2017.
Sandiaga tiba terlebih dahulu. Ia datang sekitar pukul 12.25 WIB.
"Saya belum salat zuhur. Jadi saya salat zuhur di sini. Tadi kebetulan habis acara yatim piatu. Nanti saya akan jemput Mas Anies di sini," ucapnya di RSAL Mintohardjo.
Sandiaga menyatakan, ia harus berpuasa sebelum menjalani tes kesehatan.
"Ini kan enggak boleh makan dari pagi. Jadi setelah acara ini, makan enak deh," ujarnya.
Tidak begitu lama, Anies tiba di RSAL Mintohardjo.
Meski demikian, ia tidak banyak berkomentar ketika ditanya mengenai persiapan menjelang tes kesehatan.
JAKARTA - Bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno menjalani tes kesehatan di RSAL Mintohardjo, Jakarta, Sabtu
- Pakar Hukum Abdul Chair Dorong MK Tetapkan Pemenang Pilkada Banggai Tanpa Kembali PSU
- Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Ketidaktegasan Prabowo Memimpin
- Gibran bin Jokowi Tak Berkontribusi, Wajar Ada yang Meminta Ganti
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres
- Kepala Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi Bakal Direshuffle?