Usai Tes Kesehatan, Sandiaga Ingin Makan Enak

jpnn.com - JAKARTA - Bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno menjalani tes kesehatan di RSAL Mintohardjo, Jakarta, Sabtu (24/9).
Tes kesehatan ini merupakan syarat untuk menjadi peserta Pemilihan Kepala Daerah DKI 2017.
Sandiaga tiba terlebih dahulu. Ia datang sekitar pukul 12.25 WIB.
"Saya belum salat zuhur. Jadi saya salat zuhur di sini. Tadi kebetulan habis acara yatim piatu. Nanti saya akan jemput Mas Anies di sini," ucapnya di RSAL Mintohardjo.
Sandiaga menyatakan, ia harus berpuasa sebelum menjalani tes kesehatan.
"Ini kan enggak boleh makan dari pagi. Jadi setelah acara ini, makan enak deh," ujarnya.
Tidak begitu lama, Anies tiba di RSAL Mintohardjo.
Meski demikian, ia tidak banyak berkomentar ketika ditanya mengenai persiapan menjelang tes kesehatan.
JAKARTA - Bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan-Sandiaga Uno menjalani tes kesehatan di RSAL Mintohardjo, Jakarta, Sabtu
- Lantik 5 Anggota MPR PAW dari Fraksi Gerindra dan Golkar, Muzani Ingatkan Hal Ini
- Melchias Markus Mekeng Minta Prabowo Alokasikan Khusus Sekolah Kedinasan untuk Warga NTT
- Pengamat Bandingkan Imunitas Jaksa dengan Rakyat Biasa saat Hadapi Kasus Hukum
- Legislator PDIP Stevano Dorong MA Segera Membentuk Kamar Khusus Pajak
- RUU TNI Dibahas di Panja, Syamsu Rizal Soroti Mekanisme Penempatan hingga Anggaran
- Komisi III Dukung Sanksi PTDH untuk Oknum Polisi Terlibat Pemerasan di Kepri