Usai Tes PPPK Guru 2021, Ketua GTKHNK 35+ Ini Tersenyum, Optimistis Lulus
jpnn.com, JAKARTA - Ketua GTKHNK 35+ Jawa Barat Sigid Purwo Nugroho mengaku lega telah menyelesaikan perjuangan di ruang ujian tes PPPK guru 2021.
Guru honorer di SMPN Satu Atap Cibulan, Kabupaten Kuningan itu mendapat giliran tes PPPK Guru 2021 pada Selasa (14/9) kemarin.
Melihat skor nilainya, dia optimistis bisa lulus menjadi aparatur sipil negara (.ASN).
"Insyaallah lulus ASN PPPK," kata Ketua GTKHNK 35+ Jabar Sigid sambil tersenyum kepada JPNN.com, Rabu (15/9).
Berapa nilai tes PPPK guru 2021 yang diraih Sigid? Dia menyebutkan kompetensi teknisnya 255.
Sigid menjelaskan, jika ditambahkan afirmasi 15 persen maka nilainya menjadi 330. Nilai manajerial dan sosiokultural 193. Nilai wawancara 36.
"Alhamdulillah dengan afirmasi 15 persen saya bisa mendapatkan nilai melebihi passing grade," ucapnya.
Namun demikian, Sigid tetap fokus membantu kawan-kawannya yang belum lulus passing grade. Salah satunya dengan penambahan afirnasi PPPK guru sesuai masa pengabdian.
Ketua GTKHNK 35+ Jawa Barat Sigid Purwo Nugroho puas dengan hasil tes PPPK guru 2021 dan optimistis lulus menjadi ASN PPPK.
- Andri Berharap Supriyani Guru Honorer Lulus PPPK 2024, Tes Sebelum Sidang Putusan
- Guru Supriyani Tetap Ikut Tes PPPK Meski dapat Afirmasi
- Khusus Calon PPPK, Ini Info Terkini dari Bu Ani
- 5 Berita Terpopuler: Mendikdasmen Beri Sinyal Baik soal PPPK, Ada Regulasi Baru? tetapi Honorer Jangan Nekat ya
- PPPK Minta Regulasi Mutasi, Relokasi, dan TPP Rp 2 Juta, Berlebihankah?
- Pemda Mengasumsikan 2025 Masih Ada Honorer, Gaji Jangan Lagi 3 Bulan Sekali