Usamah Ancam Terus Serang AS
Klaim Otaki Pengeboman Gagal Detroit
Senin, 25 Januari 2010 – 02:17 WIB

Foto : REUTERS
DUBAI - Nyaris sebulan berselang, pemimpin Al Qaidah Usamah Bin Laden akhirnya mengaku bertanggung jawab terhadap upaya pengeboman gagal yang dilakukan Umar Farouk Abdulmutallab di pesawat Northwest Airlines yang akan mendarat di Detroit 25 Desember silam. Pengakuan itu disampaikan pria kelahiran Arab Saudi itu melalui pesan suara yang dirilis stasiun televisi Al-Jazeera, Minggu (24/1). "Tak adil kau (Amerika) menikmati kehidupan yang layak selagi saudara kami di Gaza merasakan standar kehidupan yang terburuk. Oleh karena itu, serangan kami untuk melawanmu akan berlanjut selama kau mendukung Israel," lanjut Usamah.
"Pesan yang disampaikan melalui (serangan) yang dilakukan Umar Farouk, (bertujuan) untuk menekankan pesan awal yang (pernah) dikirimkan kepadamu (Amerika Serikat) oleh pahlawan serangan 11 September," ujar Usamah dalam pesannya, seperti dikutip AFP.
Baca Juga:
Meski tak mampu memverifikasi kebenaran rekaman itu, Al-Jazeera yakin bahwa suara itu adalah suara Usamah. Lewat pesannya tersebut, Usamah juga menekankan bahwa dirinya masih mengontrol jaringan Al-Qaidah di seluruh dunia.
Baca Juga:
DUBAI - Nyaris sebulan berselang, pemimpin Al Qaidah Usamah Bin Laden akhirnya mengaku bertanggung jawab terhadap upaya pengeboman gagal yang
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza