Usbat Ganjar Gandeng Majelis Taklim dan Gelar Praktik Salat Khauf
jpnn.com, SERDANG BEDAGAI - Ustaz Sahabat (Usbat) Ganjar Sumatera Utara kembali merangkul masyarakat dalam kegiatan positif di wilayah Kab. Serdang Bedagai.
Teranyar, sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo tersebut menyasar Majelis Taklim Ummul Hasanah di Dusun II, Desa Lidah Tanah, Kec. Perbaungan.
Usbat Ganjar memberikan edukasi melalui praktik tata cara salat khauf atau salat yang dikerjakan ketika berada dalam keadaan sangat genting, menakutkan maupun bahaya, seperti kondisi perang.
"Kami berharap bisa memberikan ilmu baru kepada masyarakat pada umumnya," ucap Koordinator Daerah Usbat Ganjar Serdang Bedagai, Bima Wardani Damanik dalam siaram persnya, Senin (6/3).
Salat khauf adalah ibadah fardhu yang dikerjakan apabila sedang berada dalam keadaan perang, melawan musuh atau berjaga jaga dari serangan musuh dan dilakukan secara berjemaah.
Menurut Bima, sebagai umat muslim sudah sepatutnya menjaga ibadah salat meski dalam keadaan apapun.
"Nah jadi ini biar memberikan satu pencerahan terbaru karena masyarakat yang kurang mengerti apa salat khauf," ujar Bima.
Pada kesempatan ini, Usbat Ganjar juga mengajak jemaah majelis taklim melakukan istigasah dan doa bersama untuk kemakmuran bangsa dan kedamaian Indonesia.
Ketua Majelis Taklim Ummul Hasanah, Siti Rubiah (61) menyambut baik kehadiran Usbat Ganjar di tengah-tengah masyarakat yang membawa dampak positif.
Sukarelawan Usbat Ganjar menggelar praktik salat khauf bersama dengan jemaah majelis taklim di Serdang Bedagai.
- Prabowo Usul Pemilihan Kepala Daerah Kembali ke DPRD, Ganjar: Ojo Kesusu
- Ganjar Bilang Begini soal Kemenangan Pram-Doel di Jakarta
- Pram-Rano Menang di Pilkada Jakarta 2024, Ganjar Pranowo Bilang Begini
- Jadi Ketum KAGAMA, Basuki Hadimuljono Berkomitmen Lanjutkan Program Ganjar Pranowo
- Kagama Menggelar Munas XIV, Ini Agendanya
- Mak-Mak Majelis Taklim Dukung Rena Da Frina Pimpin Kota Bogor