Usia 38 Tahun, Garcia Anggap Totti Masih 28 Tahun
jpnn.com - ROMA- Frencesco Totti tengah berbahagia. Hari ini, Sabtu (27/9), legenda hidup AS Roma itu merayakan pertambahan usianya menjadi 38 tahun. Sebuah usia yang sangat senja untuk ukuran atlet profesional.
Meski begitu, mantan penggawa timnas Italia itu tetap menjadi andalan Roma di berbagai kompetisi. Totti seolah tak terganggu dengan usianya yang hampir mendekati kepala empat. Hal itulah yang mengundang kekaguman jajaran pelatih Roma.
“Tidak usah melihat berapa usia Totti saat ini. Dia merasa masih berada di usia 28 tahun. Dia adalah pemain yang sangat penting bagi kami,” terang pelatih Roma, Rudi Garcia di laman Sky Italia, Sabtu (27/9).
Garcia menambahkan, Totti merupakan salah satu teladan di sepakbola profesional. Pemain berjuluk Pangeran Roma itu adalah contoh sempurna dari sikap profesional yang harus dimiliki para pesepakbola di dalam dan luar lapangan.
“Anda tak akan bisa bermain hingga usianya tanpa bakat dan teknik seperti yang dimilikinya. Tentu saja dia adalah sosok yang sangat profesional. Jika tidak, tak mungkin bermain hingga usia 38 tahun,” tegas Garcia. (jos/jpnn)
ROMA- Frencesco Totti tengah berbahagia. Hari ini, Sabtu (27/9), legenda hidup AS Roma itu merayakan pertambahan usianya menjadi 38 tahun. Sebuah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hangtuah Jakarta Revans Lawan Bali United di Laga Perdana IBL 2025
- Jens Raven: Tujuan Kami Sebenarnya Adalah Piala Dunia
- India Open 2025: Jonatan Christie Mencoba Menebus Kesalahan
- Rachmat Irianto Mengalami Cedera Serius, Dokter Persib: Kondisi Lapangan Tak Rata
- Tembus Pelatnas Cipayung Lewat Jalur Pemantauan, Thalita Ramadhani Siap Berikan Pembuktian
- Debut Mengesankan Dejan/Fadia di India Open 2025, Rinov/Lisa Berbanding Terbalik