Usia Kiai Ma'ruf Sudah Sepuh Diprediksi Jadi Amunisi Lawan
jpnn.com, JAKARTA - Faktor usia KH Ma'ruf Amin diprediksi akan dimainkan kubu lawan sebagai salah satu isu yang akan digunakan dalam pertarungan Pilpres 2019. Paling tidak dari sisi usia, Rois Aam PBNU yang sudah sepuh itu dianggap sebagai kelemahan.
"Saya kira faktor usia yang lanjut dari Ma'aruf Amin akan dimainkan, meski sebelumnya kubu Prabowo sangat menjual faktor kemenangan Mahathir Mohammad di Pemilu Malaysia," ujar pengamat komunikasi politik Ari Junaedi kepada JPNN, Kamis (16/8).
Kiai Ma'ruf diketahui tahun ini memasuki usia 75 tahun. Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) itu lahir di Tangerang pada 11 Maret 1943 lalu. Sementara Mahathir kelahiran 10 Juli 1925.
Saat ditanya, sejauh mana peluang MUI bakal disetir untuk kepentingan Pilpres 2019, pengajar di Universitas Indonesia ini punya pandangan sendiri.
Ari meyakini MUI sebagai organisasi keulamaan bisa membentengi diri dari permainan tarik menarik politik.
BACA JUGA: Tiga Isu Seksi Ini Diprediksi Dipakai Serang Jokowi - Ma'ruf
"MUI harus bisa menjadi penengah karena domainnya memang bukan di politik. Justru setelah Ma'aruf Amin, (kepemimpinan) MUI saya kira akan kembali ke relnya semula," pungkas Ari.(gir/jpnn)
KH Ma’ruf Amin usianya sudah 75 tahun, diprediksi akan menjadi salah satu itu yang diangkat lawan politiknya di Pilpres 2019.
Redaktur & Reporter : Ken Girsang
- Kiai Maruf Amin Sebut Ponpes Al Falah Ploso Pabrik Kiai
- Indonesia Ajak PBB Perkuat Kerja Sama dengan ASEAN melalui Perwakilan di Jakarta
- Wapres Ma'ruf Amin Sampaikan Isu Utama di KTT ASEAN-Korea
- Di Rapat Pleno KNEKS, Ma'ruf Amin & Sri Mulyani Menyapa Arsjad Sebagai Ketua Kadin
- Anak Wapres Ma'ruf Amin Ikut Pameran Bahan Bangunan Terbesar di Indonesia Timur
- Wapres Minta Moda Transportasi Jangkau Seluruh Lapisan Masyarakat, Terapkan Teknologi