Usir Anak Istri, Lantas Bunuh Diri
jpnn.com - KENDARI – Laode Nasuha alias Faisal memilih untuk mengakhiri hidupnya sendiri.
Pria berusia 49 tahun tersebut diduga sengaja membakar kediaman hingga menghanguskan tubuhnya pada Senin (12/9) lalu sekitar pukul 22.00 Wita.
Kapolsek Baruga, AKP I Ketut Arya Wijanarka menceritakan kronologi peristiwa memilukan di jalan Jati Raya, Kelurahan Wawowanggu, Kecamatan Kadia, Kota Kendari, Sultra, itu.
Faisal yang diketahui mengidap penyakit stroke sejak tahun 2010 lalu, sempat bertengkar dengan istrinya bernama Norma(39).
Korban yang dulunya bekerja sebagai tukang ojek lalu mengusir anak dan istrinya itu keluar dari kediaman mereka.
"Selama korban menderita sakit stroke, istrinya harus menjadi tulang punggung keluarga dan menjual nasi kuning di sekolah dekat kompleks rumah mereka," cerita Kapolsek, seperti diberitakan Kendari Post (Jawa Pos Group).
Saat pertengkaran hebat itu terjadi, Norma bersama empat anaknya tidak mau meninggalkan rumah, karena kasihan dengan Faisal yang sedang sakit.
Namun karena korban mengancam akan membakar rumah, maka sang istri dan anaknya lalu pergi dan menginap di kediaman kerabatnya di Abeli.
KENDARI – Laode Nasuha alias Faisal memilih untuk mengakhiri hidupnya sendiri. Pria berusia 49 tahun tersebut diduga sengaja membakar
- Aipda Robig Penembak Siswa SMKN 4 Semarang Ditahan di Rutan Polda Jateng
- Resmi Lapor Polisi, Keluarga Siswa SMK Tewas Ditembak di Semarang Minta Keadilan
- Dibawa ke Mabes Polri, AKP Dadang Diborgol, Dikawal Ketat Provos
- Tak Dapat Undangan Pencoblosan, Pria Bercelurit di Sampang Menantang Carok
- 4 Orang Ditangkap Gegara Jual Pupuk Berbsubsidi di Atas HET
- Pengakuan Pihak Sekolah & Tetangga Korban Penembakan Bripka R: Kaget Korban Disebut Kreak