Ustaz Alfian Tanjung Dilaporkan ke Bareskrim Gegara Sebut Rezim Komunis
jpnn.com, JAKARTA - Ustaz Alfian Tanjung kembali harus berurusan dengan hukum. Dia dilaporkan ke Bareskrim Polri karena telah menyebut pemerintahan Joko Widodo-Ma’ruf Amin sebagai rezim komunis.
Adapun yang melaporkannya adalah Ketua Umum Cyber Indonesia Habib Muannas Alaidid. Laporan ini teregister dalam nomor LP/B/096/II/2020/BARESKRIM dan Nomor LP/B/097/II/2020/BARESKRIM.
“Benar, saya sudah melaporkan dia ke Bareskrim Polri,” ujar Muannas ketika dihubungi, Selasa (18//2).
Dalam pelaporan itu, Ustaz Alfian diduga melanggar Pasal 14 Ayat (2) dan Pasal 15 UU Nomor 1 tahun 1946 tentang KUHP dan atau Pasal 207 KUHP tentang kabar bohong.
Menurut Muannas, apa yang dikatakan Ustaz Alfian sangat berbahaya. Dia berharap agar Alfian segera ditangkap kembali oleh pihak kepolisian.
“Dalam laporan ini saya menyertakan barang bukti, screenshot video, rekaman CD dari channel YouTube Hijrah dan Kedaulatan Rakyat,” sambung Muannas.
Adapun pernyataan Ustaz Alfian yang diperkarakan oleh Muannas adalah soal ucapan partai-partai politik yang ada di Indonesia berlatih ke Beijing, China, sejak tahun 2004 sampai 2014.
Kemudian, Alfian juga menyebut pemerintahan Indonesia saat ini terlihat seperti rezim komunis karena terjadi proses 'polisisasi' lantaran banyak jabatan-jabatan sipil yang kini dipegang oleh aparat kepolisian.
Ustaz Alfian Tanjung dilaporkan ke Bareskrim Polri karena telah menyebut pemerintahan Joko Widodo-Ma’ruf Amin sebagai rezim komunis.
- Bareskrim Gulung 3 Tersangka Judi Online Jaringan China, Lihat Barbuknya
- Lagi, Tim Gabungan Menggagalkan Penyelundupan Benih Bening Lobster di Kepri
- Perusahaan Nikel Diduga Pemalsu SK Bupati Halmahera Timur Dilaporkan ke Bareskrim
- Calon Bupati Lahat Yulius Maulana Dilaporkan ke Bareskrim Terkait Ijazah Palsu
- Bareskrim Bongkar Jaringan Narkoba dan Judi Online di Jambi
- Bareskrim Diminta Tinjau Ulang Penetapan Tersangka Direksi PT KSM oleh Polda Metro