Usulan Dana Rp 5 Miliar per Desa Layak Diperjuangkan, Gus Muhaimin Sampaikan Hal Ini

Usulan Dana Rp 5 Miliar per Desa Layak Diperjuangkan, Gus Muhaimin Sampaikan Hal Ini
Wakil Ketua DPR Abdul Muhaimin Iskandar alias Gus Muhaimin saat menghadiri Advokasi Kebijakan Pembangunan Desa dan Perdesaan Dalam Kerangka Undang-Undang Desa di Kendal, Jawa Tengah, Kamis (18/5). Foto: Dokumentasi Humas Kemendes PDTT

jpnn.com, KENDAL - Wakil Ketua DPR Abdul Muhaimin Iskandar meyakini semakin besar alokasi dana desa diberikan setiap desa berdampak kepada kemakmuran masyarakat akan cepat terwujud.

Pasalnya, dana desa telah memberi dampak besar bagi masyarakat dan mampu menghadirkan kemandirian desa.

Karena itu, menurut Gus Muhaimin yang akrab disapa usulan penambahan dana desa hingga Rp 5 miliar layak diperjuangkan demi kemakmuran masyarakat.

"Semakin banyak dana desa yang dikucurkan maka saya yakin kemakmuran akan semakin terwujud," ujar Gus Muhaimin saat menghadiri Advokasi Kebijakan Pembangunan Desa dan Perdesaan Dalam Kerangka Undang-Undang Desa di Kendal, Jawa Tengah.

Gus Muhaimin menyampaikan sejak diluncurkannya Undang-Undang (UU) Desa Nomor 6 tahun 2014 banyak sekali pihak yang meragukan kemampuan desa dalam mengelola dana desa.

Namun hingga saat ini terbukti jika desa mampu untuk mengelola dana desa dengan baik sebagaimana diamanatkan dalam UU Desa.

“Semuanya percaya saat ini bahwa desa mampu mengelola anggaran dengan baik," tegasnya.

Kepercayaan itu makin diperkuat dengan kemampuan desa menghadapi pandemi Covid-19.

Gus Muhaimin menyampaikan usulan dana Rp 5 miliar per desa layak diperjuangkan, dia menyampaikan keyakinannya soal ini

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News