Usulan Formasi ASN 2024 Pemprov Sumsel, Tenaga Teknis Paling Banyak

jpnn.com - PALEMBANG - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan telah mengajukan usulan formasi aparatur sipil negara (ASN) yang terdiri dari pegawai negeri sipil (PNS) dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) 2024 kepada pemerintah pusat.
Penjabat Gubernur Sumatera Selatan Agus Fatoni mengatakan Pemerintah Provinsi Sumsel mengajukan sebanyak 6.138 formasi ASN 2024.
Menurut Agus, jumlah tersebut akan terbagi mulai dari formasi guru, tenaga kesehatan, dan juga tenaga teknis.
“Akan tetapi, jumlah ini akan dipisah antara PNS dan PPPK," katanya saat diwawancarai di Palembang, Rabu (7/2).
Meski demikian, Agus mengatakan bahwa jumlah formasi ASN tersebut masih sebatas pengajuan.
Sebab, yang akan menetapkan jumlah formasi ASN itu ialah pemerintah pusat.
"Tentu penetapan formasi ASN ini akan disesuaikan dengan formasi secara nasional dan juga akan melihat kemampuan daerah," kata Fatoni.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Sumsel Ismail Fahmi mengatakan pengajuan formasi tersebut sesuai dengan aturan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB).
Sebanyak 6.138 formasi ASN (PPPK dan PNS) diajukan Pemprov Sumsel kepada pemerintah pusat. Formasi tenaga teknis paling banyak.
- Pengangkatan CPNS & PPPK Ditunda, Muhdi: Sulit Dipercaya
- Guru R1 Siap Ikut Demo Nasional 18 Maret, Tolak Penundaan Pengangkatan PPPK 2024
- Jumlah PPPK Bertambah, Anggaran Gaji & Tunjangan Pegawai Melonjak, Dampaknya ke TPP
- Pengangkatan PPPK 2024, Wali Kota: Berkemas-kemas Melihat Anggaran yang Pas
- Pengangkatan CPNS & PPPK 2024 Ditunda, Gubernur: Saya Dilantik juga Diundur-undur
- Gubernur Herman Deru Tegaskan Siap Bantu Pemkab OKI Membangun Infrastruktur Jalan