Usung Ganjar, PDIP Segera Gelar Rakerdasus di Solo
Sabtu, 09 Maret 2013 – 00:36 WIB
JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan, Tjahjo Kumolo menyatakan bahwa partainya solid dalam mendukung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dan Heru Sudjatmoko. Tjahjo menegaskan, karena kesolidan itu pula maka PDIP memutuskan mengusung Ganjar-Heru.
"Mengingat pemenangan Pemilukada dirancang berdasarkan gerakan mesin politik partai, maka soliditas partai merupakan konsideran utama bagi PDI Perjuangan di dalam menetapkan pasangan calon. Posisi partai solid," ujar Tjahjo kepada JPNN, Jumat (8/3) malam.
Mengenai persiapan kubu Ganjar dan Heru, Tjahjo menerangkan, partai pimpinan Megawati Soekarnoputri itu akan melakukan rapat kerja daerah khusus (Rakerdasus) di Solo. "Rakerdasus untuk menyusun tahapan-tahapan sosialisasi dan konsolidasi PDIP se-Jawa Tengah," sambungnya.
Seperti diketahui, Pilkada Jateng diikuti tiga pasang calon, yakni Bibit Waluyo-Sudijono, Ganjar Pranowo-Heru Sudjatmoko dan Hadi Prabowo-Don Murdono. Baik Ganjar, Heru maupun Don adalah kader PDIP. Sedangkan Hadi, awalnya ngebet untuk bisa maju sebagai cagub Jateng dari PDIP meski akhirnya diusung partai lain.
JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan, Tjahjo Kumolo menyatakan bahwa partainya solid dalam mendukung pasangan calon gubernur dan
BERITA TERKAIT
- Sindir Pram-Rano di Debat, Ridwan Kamil Menyeret Nama Ahok
- Serangan Hoaks Makin Ramai, Tim Pemenangan Luthfi-Yasin Lapor Polda Jateng
- Dharma Pongrekun-Kun Wardana Tegas Tolak Impor Dokter Asing
- Hasil Survei SMRC & Indikator Politik Berbeda, Persepi Diminta Turun Tangan
- Debat Ketiga Pilgub Jatim Bertema Pembangunan Infrastruktur
- Ridwan Kamil Janji Beri Bantuan Renovasi Rumah Rp 50 Juta hingga Rp 100 Juta