Usung Tagline Anyar, Jabar Pede Pariwisata Makin Berkibar
Nantinya, logo Wonderful West Java Indonesia akan ditempel di seluruh produk Ron 88.
Kerja sama itu tak lepas dari pangsa pasar yang dimiliki Ron 88. Saat ini, PT Panfila Indosari selaku produsen Ron 88 memasarkan produknya ke berbagai negara.
Misalnya, Singapura, Jepang, Timur Tengah, Eropa, dan Amerika. Kerja sama itu diharapkan membuat pariwisata Jabar makin mendunia.
"Ini media yang juga efektif mempromosikan pariwisata Jabar. Saya minta ke depan ada stiker Wonderful Westlife Java Indonesia di setiap buku tabungan atau produk Bank BJB," jelas Aher.
Sementara itu, Presiden Direktur Ron 88 Candra Senjaya menyambut baik kerja sama tersebut.
Dia mengatakan, Ron 88 mendapat sertifikat sehat internasional dari Belgia pada tahun ini. Sebab, kandungan air di Ron 88 mengandung hexagonal yang baik bagi kesehatan.
"Saya dedikasikan penghargaan dunia ini untuk Jawa Barat dengan menempelkan logo Wonderful West Java Indonesia di kemasan produk kami," ujar Candra. (jos/jpnn)
Bertempat di depan Gedung Sate, Bandung, Sabtu (30/9), Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar meluncurkan tagline Wonderful West Java Indonesia.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Menteri Teuku Riefky: Ini Sejarah, Mari Bangun Ekonomi Kreatif Indonesia
- Central Group Hadirkan Klub Premium Bagi Lansia, Pertama di Sekupang
- Siap Mencetak SDM Pariwisata Berstandar Global, IPTI Lantik Rektor Perdana
- Cawalkot Yogyakarta Hasto Wardoyo Ingin Memoles Bantaran Sungai Jadi Destinasi Wisata
- Mendongkrak Ekonomi Daerah, Wahono-Nurul Komitmen Kembangkan Sektor Pariwisata Bojonegoro
- Menjelang Pelantikan Presiden, Sanggam Berharap Prabowo Lebih Gencar Tangani Pariwisata