Usut Juga Rekening Jenderal Polisi

Usut Juga Rekening Jenderal Polisi
Usut Juga Rekening Jenderal Polisi
JAKARTA--Ketua Komisi III DPR RI, I Gede Pasek Suardika meminta Kapolri melakukan upaya pembersihan maksimal terhadap sejumlah penyimpangan yang dilakukan bawahannya. Pemeriksaan rekening gendut Aiptu LS seharusnya juga dilakukan kepada para jenderal yang pernah dilaporkan mempunyai kasus yang sama.

"Rekening gendut di tingkat bintara itu perlu ditelusuri. Ini bagus tapi lebih bagus lagi apabila dikomplitkan dengan gerakan pembersihan secara maksimal, dari bintara sampai jenderal semua diproses jangan muncul kesan bintara diproses cepat yang pangkatnya besar belum bisa," katanya kepada wartawan di Gedung Senayan, Senin (20/5).

Ia juga menggarisbawahi kasus rekening gendut seperti yang dimiliki Aiptu LS sebenarnya tidak hanya terjadi di Sorong, Papua. Bisnis kewenangan menurutnya banyak dilakukan oknum polisi di daerah yang kaya hasil tambang.

"Sebenarnya yang ingin kita sampaikan kasus seperti ini tidak hanya terjadi di Papua saja. Kami mendapat laporan di beberapa daerah khususnya yang kaya hasil tambang, banyak prilaku oknum bukan hanya setingkat Aiptu tapi bisa lebih tinggi melakukan bisnis wewenang seperti ini," tandasnya.

JAKARTA--Ketua Komisi III DPR RI, I Gede Pasek Suardika meminta Kapolri melakukan upaya pembersihan maksimal terhadap sejumlah penyimpangan yang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News