Usut Korupsi Pengadaan IT, KPK Panggil Bos PT Asiatel Viktor Kohar

jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini, Rabu (5/3), memeriksa seorang saksi terkait dugaan tindak pidana korupsi (TPK) dalam pengadaan barang dan jasa teknologi informasi (IT) di perusahaan BUMN.
Saksi yang dipanggil ialah Victor Antonio Kohar, Direktur PT Asiatel.
"Pemeriksaan berlangsung di Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada Kav. 4," kata Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika dalam keterangannya.
KPK terus mengembangkan penyelidikan guna mengungkap dugaan korupsi dalam proyek pengadaan IT tersebut.
Hingga saat ini, penyidik masih mengumpulkan bukti dan mendalami keterlibatan berbagai pihak dalam kasus tersebut.
Diduga dalam kasus pengadaan barang dan jasa ini merugikan keuangan negara sekitar ratusan miliaran rupiah. (tan/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memanggil Victor Antonio Kohar, Direktur PT Asiatel.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Sentil Perlakuan KPK terhadap Agustiani Tio, Hasto: Ini Tidak Manusiawi!
- Maqdir Sebut KPK Bangun Narasi Keliru Soal Peran Hasto dalam Kasus Harun Masiku
- 7 Saksi dari JPU Tak Bisa Buktikan Kesalahan Hasto, Maqdir Bilang Begini
- Demi Uji Klaim Wahyu, Pengacara Hasto Minta Rekaman CCTV Ruang Rokok Bisa Diputar
- Kubu Hasto Minta KPK Buka CCTV Momen di Ruang Merokok yang Diklaim Wahyu Setiawan
- Kalimat Windy Idol Setelah Diperiksa KPK: Rusak Semua!