Utamakan Tugas Menteri, Dahlan Iskan Telat ke Acara Konvensi

Utamakan Tugas Menteri, Dahlan Iskan Telat ke Acara Konvensi
Utamakan Tugas Menteri, Dahlan Iskan Telat ke Acara Konvensi

jpnn.com - JAKARTA - Menteri BUMN Dahlan Iskan datang terlambat saat acara jumpa pers Komite Konvensi Capres Partai Demokrat di Hotel Grand Sahid, Jakarta, Minggu, (15/9). Begitu tiba, Dahlan yang selalu setia mengenakan kemeja putih itu langsung meminta maaf atas keterlambatannya.

Ketika sejumlah jurnalis mengaku kecewa atas keterlambatan itu, Dahlan kembali mengucapkan maaf. Mantan Dirut PLN itu pun membeber penyebab keterlambatannya, yakni karena ada pekerjaannya sebagai Menteri BUMN yang tidak bisa ditinggal begitu saja.

"Saya minta maaf karena saya baru dari Bali mengikuti rapat untuk persiapan APEC. Wajar jika anda kecewa. Tapi saya sudah menyatakan berkali-kali bahwa saya memang mengutamakan pekerjaan saya. Jadi maaf, ini saya terlambat karena saya mengutamakan tugas pokok saya," tutur Dahlan sambil tersenyum.

Dahlan bahkan mengaku tak mempersoalkan andai didiskualifikasi dari ajang konvensi capres  akibat keterlambatannya itu. "Saya terima jika demikian, karena saya memang terlambat karena kerja," ucap mantan jurnalis itu.

Dalam jumpa pers itu, Dahlan enggan menyampaikan visi misinya. Ia memilih untuk menyampaikannya pada pukul 19.00. Ia tidak ingin waktu jumpa persnya yang terlambat mengganggu jadwal yang sudah ditentukan panitia konvensi. "Saya sampaikan nanti saja di dalam," tutur Dahlan. (flo/jpnn).


JAKARTA - Menteri BUMN Dahlan Iskan datang terlambat saat acara jumpa pers Komite Konvensi Capres Partai Demokrat di Hotel Grand Sahid, Jakarta,


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News