Utang PT Istaka di Bank Capai Rp350 Miliar
Senin, 10 Oktober 2011 – 23:11 WIB

Utang PT Istaka di Bank Capai Rp350 Miliar
JAKARTA -- PT Istaka Karya (Persero) yang saat ini tengah dalam proses pailit mengaku memiliki utang kepada kreditur perbankan dengan total sekitar Rp350 miliar.
Kreditur dari perbankan itu terdiri dari bank Syariah Mandiri, Bank Bukopin, Bank Permata dan Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat-Banten.
Baca Juga:
"Jumlah kewajiban kami kepada bank tinggal sekitar Rp350 miliar. Karena utang kepada Bank Internasional Indonesia (BII) sudah kita lunasi sebelum dinyatakan pailit," ujar Dirut PT Istaka Karya, Kasman Muhammad ditemui di Gedung DPR RI, Senin (10/10).
Jumlah ini, kata Kasman, hampir 50 persen dari seluruh kewajiban perusahan pelat merah tersebut kepada kreditur yang diperkirakan mencapai Rp700 miliar sampai Rp800 miliar. "Jumlah ini baru perkiraan, karena hingga kini masih dicek hakim pengawas berapa total utang PT IK kepada kreditur," terangnya.
JAKARTA -- PT Istaka Karya (Persero) yang saat ini tengah dalam proses pailit mengaku memiliki utang kepada kreditur perbankan dengan total sekitar
BERITA TERKAIT
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi