Valdez Bulat Tekad Tinggalkan Barca

jpnn.com - BARCELONA - Keinginan Victor Valdes untuk angkat kaki dari Barcelona sudah tak bisa ditawar-tawar lagi. Kiper berusia 31 tahun tersebut bersikukuh bakal hengkang dari Barcelona di akhir musim nanti.
Valdes mengatakan, dirinya membutuhkan tantangan baru di pengujung karirnya. Selama ini, Valdes memang hanya berkostum Blaugrana, julukan Barcelona.
"Waktu saya di Barcelona sudah habis. Mereka menawari saya kontrak baru. Namun, saya sudah membuat keputusan untuk pindah," terang Valdes seperti dilansir laman Antena 3, Selasa (8/10).
Valdes juga tak merespon bujukan rekan-rekan setimnya. Saat ini, para pemain Barcelona memang tengah berusaha membujuk Valdes agar bertahan.
Gelandang Andres Iniesta adalah salah satu pemain yang berusaha keras menahan kepergian Valdes. Sayangnya, usaha tersebut tampaknya bakal bertepuk sebelah tangan.
"Saya membutuhkan tantangan baru. Saya ingin bermain di liga lain. Saya ingin hidup bersama keluarga saya di tempat berbeda," tegas Valdes.(jos/jpnn)
BARCELONA - Keinginan Victor Valdes untuk angkat kaki dari Barcelona sudah tak bisa ditawar-tawar lagi. Kiper berusia 31 tahun tersebut bersikukuh
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs