Van Basten: Rossoneri Terlalu Tua
Jumat, 20 Februari 2009 – 09:25 WIB

Van Basten: Rossoneri Terlalu Tua
MILAN- Ambisi Milan untuk merengkuh suskes di Eropa diragukan oleh mantan bintangnya, Marco van Basten. Menurut Basten, ambisi tinggi Rossoneri (sebutan AC Milan) itu tidak didukung oleh kekuatan tim yang memadai. Menurut bintang Milan di era 1987 – 1993 itu, saat ini Rossoneri terlalu tua sehingga tidak cukup baik untuk meraih ambisi tersebut. Basten yang sekarang menjadi pelatih Ajax Amsterdam itu menilai bahwa Milan yang sekarang jauh berbeda dengan Milan yang diperkuatnya dulu."Pada masa itu, kami selalu jadi favorit. Tapi sekarang, malah Inter yang lebih banyak diunggulkan dan hal ini sungguh sangat mengecewakan," cetusnya.
Seperti diketahui, saat ini dalam skuad Milan bercokol banyak pemain “berkepala tiga". Bintang baru yang kini tengah diburu untuk dipatenkan menjadi pemain pemanen, David Beckham juga sudah 33 tahun.
Baca Juga:
"Dari lubuk hati saya yang paling dalam, jujur saja, selalu menyenangkan melihat Milan bermain," kata Van Basten kepada Corriere dello Sport seperti dilansir situs Goal. . "Akan tetapi melihat kondisi Rossoneri saat ini, saya mendapat kesan bahwa mereka terlalu tua untuk bisa mendominasi kompetisi seperti kami dulu," sambung mantan pemain berjasa besar mengantarkan Milan meraih gelar Piala Champions (nama lama Liga Champions) edisi 1989 dan 1990 itu.
Baca Juga:
MILAN- Ambisi Milan untuk merengkuh suskes di Eropa diragukan oleh mantan bintangnya, Marco van Basten. Menurut Basten, ambisi tinggi Rossoneri
BERITA TERKAIT
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri