Van Bommel Enggan jadi Kapten

Van Bommel Enggan jadi Kapten
SENIOR - Mark Van Bommel (depan) dan para pemain Belanda lainnya menunggu di terowongan jelang laga lawan Uruguay, 6 Juli lalu. Foto: Ryan Pierse/Getty Images/FIFA.com.
BAN kapten di timnas Belanda akan lowong seusai Piala Dunia 2010. Kapten Belanda Giovanni Van Bronckhorst telah memutuskan pensiun dari skuad berjuluk Oranje itu. Sebagai gantinya, beberapa nama mulai mencuat, termasuk Mark van Bommel.

Namun, jauh-jauh hari, Van Bommel sudah menyatakan keengganan menjadi pengganti Van Bronckhorst. Gelandang Bayern Munchen tersebut menilai, banyak pemain Belanda lainnya yang lebih pantas menjadi kapten, ketimbang dirinya.

"Saya tidak ingin menjadi kapten Belanda setelah Piala Dunia. Saya tidak mencatat banyak penampilan di timnas selama dua tahun terakhir dan saya pikir ada beberapa pemain lain yang lebih layak," papar Van Bommel, kepada De Telegraaf.

Beberapa pemain lain yang disebut sebagai calon kapten baru Oranje adalah bek tengah Joris Mathijsen, gelandang serang Rafael van der Vaart, dan gelandang bertahan Nigel de Jong. Mereka bertiga selalu jadi andalan dalam beberapa tahun terakhir.

BAN kapten di timnas Belanda akan lowong seusai Piala Dunia 2010. Kapten Belanda Giovanni Van Bronckhorst telah memutuskan pensiun dari skuad berjuluk

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News