Van Bommel Tambah Amunisi Rossoneri
Rabu, 26 Januari 2011 – 18:47 WIB

Van Bommel Tambah Amunisi Rossoneri
MUNICH - AC Milan masih saja berburu pemain. Hal itu tak lepas dari badai cedera yang menghantam Rossoneri, julukan Milan. Nah, perburuan pun berhasil. Kemarin mereka resmi mendapatkan gelandang bertahan Bayern Munchen Mark van Bommel. Pemain asal Belanda itu digaet tanpa biaya. "Dengan berat hati saya harus meninggalkan Bayern. Saya telah melewati empat tahun setengah yang hebat dan sukses bersama Bayern. Saya ingin mengucapkan terima kasih," kata Van Bommel di situs resmi Bayern.
Van Bommel menjadi pemain ketiga yang didatangkan Milan di bursa transfer tengah musim. Dua pemain lainnya adalah Antonio Cassano dari Sampdoria dan Urby Emanuelson (Ajax Amsterdam).
Baca Juga:
Kontrak Van Bommel di Bayern sejatinya baru akan tuntas akhir musim nanti. Namun, gelandang 33 tahun tersebut meminta kepada Chairman Bayern Karl-Heinz Rummenigge agar memutus kontraknya. Dengan begitu, dia bisa bergabung ke Milan. Kebetulan, Milan sedang membutuhkan gelandang seiring cedera Kevin-Prince Boateng, Andrea Pirlo, Mathieu Flamini, Clarence Seedorf, dan Gennaro Gattuso.
Baca Juga:
MUNICH - AC Milan masih saja berburu pemain. Hal itu tak lepas dari badai cedera yang menghantam Rossoneri, julukan Milan. Nah, perburuan pun berhasil.
BERITA TERKAIT
- Pilar Utama Absen, Serdadu Tridatu Yakin Bisa Curi Poin di Kandang Persib
- PSS Sleman Ditekuk Dewa United, Pieter Sangat Kesal dengan Kinerja Wasit
- Megabintang Voli Amerika Serikat Kegerahan Main di Kota Kediri
- Raih Kemenangan Perdana di Final Four, Jakarta Pertamina Enduro Masih Kurang Gereget
- Pukul PSS Sleman, Dewa United Pangkas Jarak dengan Persib
- Persib vs Bali United: Maung Bandung Pantang Tersandung