Van der Vaart Bawa Belanda Unggul 1-0
Senin, 18 Juni 2012 – 02:06 WIB

Van der Vaart Bawa Belanda Unggul 1-0
Kharkiv — Rafael van der vaart, membuktikan dirinya layak menjadi starting eleven dalam laga laga pamungkas grup B antara Belanda melawan Portugal. Gelandang Tottenham Hotspurs tersebut membuka asa skuad Bert van Marwijk tersebut dengan membuat gol di menit ke 11. Gol indah ini dilesakkan kapten Tim Oranye ini melalui tendangan keras dari luar kotak penalti. 1-0 Belanda kini unggul.
Laga ini sendir sangat penting bagi kedua tim. Ini adalah penentuan siapa yang berhak memwakili grup ‘’Neraka’’ ini untuk melaju ke babak perempat final. Belanda butuh kemenangan dengan selisih dua gol atas Portugal jika ingin lolos ke fase berikutnya. Namun kemenangan itu berguna jika Jerman mampu mengalahkan Denmark dalam laga lainnya.
Baca Juga:
Karena itulah Belanda yang tak pernah sekalipun menang melakukan perubahan dilapangan tengah. Mark van Bommel yang biasa dipasang kini diganti Van der Vaart guna membantu Sneijder. Sementara di depan posisi Ibrahim Affellay diganti Huntelaar untuk memudahkan kerja Van Persie.
Sementara Portugal butuh kemenangan serupa. Namun anak asuh Paulo Bento ini lebih beruntung karena mengantongi tiga poin dari laga sebelumnya. Alhasil jika Jerman menang mereka hanya butuh hasil imbang untuk mendapatkan tiket ke perempat final. (zul/jpnn)
Kharkiv — Rafael van der vaart, membuktikan dirinya layak menjadi starting eleven dalam laga laga pamungkas grup B antara Belanda melawan Portugal.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat