Van der Vaart Merasa Perlu Adaptasi Cuaca

jpnn.com - JAKARTA -- Kapten Hamburg SV Rafael van der Vaart, punya misi lain selain menggelar ujicoba dengan Arema Cronus di Stadion Kanjuruhan Malang, Senin (6/1). Pemain kelahiran Heemskerk, Belanda, 11 Februari 1983, itu juga berniat mempopulerkan Bundesliga di Indonesia.
"Saya ke sini untuk bermain bola dengan mempopulerkan Bundesliga," kata Van der Vaart saat menggelar konferensi pers di Hotel Shangri-La Jakarta, Minggu (5/1).
Van der Vaart akan memimpin rekan-rekannya saat menghadapi Arema Cronus. Laga ujicoba internasional itu akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan Malang.
Pemain Timnas Belanda itu sudah melakukan persiapan sejak 3 Januari. Namun Van der Vaart harus beradaptasi lagi dengan cuaca Indonesia.
"Ini tidak akan mudah buat kami. Harus beradaptasi dulu dengan kondisi cuaca," ungkapnya. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Kapten Hamburg SV Rafael van der Vaart, punya misi lain selain menggelar ujicoba dengan Arema Cronus di Stadion Kanjuruhan Malang, Senin
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat