Van Gaal Resmi Latih MU
Senin, 19 Mei 2014 – 20:39 WIB

Louis Van Gaal. FOTO: dok/jpnn.com
MANCHESTER - Tarik ulur tentang nasib Louis Van Gaal sebagai pelatih Manchester United berakhir. MU akhirnya secara resmi mendapuk pria asal Belanda itu sebagai pelatih mulai musim 2014/2015 mendatang. Van Gaal diikat dengan durasi kontrak selama tiga musim.
Namun, Van Gaal baru akan menjalankan tugasnya setelah Piala Dunia 2014 mendatang. Pasalnya, pria berusia 62 tahun itu saat ini masih fokus mempersiapkan timnas Belanda menyambut Piala Dunia 2014.
Dengan durasi kontrak itu, Van Gaal akan membesut MU hingga usia 65 tahun. Syaratnya, mantan nahkoda Barcelona itu harus bisa mengembalikan nama besar MU. Jika gagal, Van Gaal harus siap-siap ditendang. Ingat, MU sudah mendepak David Moyes yang dianggap memiliki kinerja buruk musim lalu.
"Bisa melatih tim terbesar di dunia tentu saja membuat saya merasa bangga," terang Van Gaal sebagaimana dilansir laman resmi MU, Senin (19/5).
MANCHESTER - Tarik ulur tentang nasib Louis Van Gaal sebagai pelatih Manchester United berakhir. MU akhirnya secara resmi mendapuk pria asal
BERITA TERKAIT
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji
- Kawhi Leonard Cemerlang, Clippers Menang di Kandang Nuggets
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia