Van Marwijk Mundur
Jumat, 29 Juni 2012 – 09:49 WIB

Pelatih Belanda, Bert van Marwijk (tengah) mengundurkan diri. Foto: Getty Images
AMSTERDAM - Berakhir sudah teka-teki masa depan Bert van Marwijk di kursi pelatih timnas Belanda. Setelah mendapat serangan bertubi-tubi pasca kegagalannya membawa tim Orange lolos dari penyisihan grup Euro 2012 ini, van Marwijk memutuskan untuk mengundurkan diri. Sebelum membawa Belanda tampil hancur-hancuran di Polandia-Ukraina, prestasi pria berusia 60 tahun itu sebenarnya cukup gemilang. Dua tahun lalu van Marwijk membawa Belanda ke final Piala Dunia Afrika Selatan. Di laga pamungkas perjuangan mereka harus kandas di tangan Spanyol.
Padahal, kontraknya sebagai pelatih di timnas Negeri Kincir Angin itu masih berjalan sampai 2016 mendatang. Keputusan tersebut dia ambil setelah melakukan pertemuan dengan federasi sepakbola Belanda KNVB, Rabu kemarin (27/6). Kedua belah pihak setuju untuk menghentikan kerja sama yang tersisa empat tahun itu.
Baca Juga:
"Kami sangat berterima kasih kepada van Marwijk. Dia sudah melakukan yang terbaik bagi negara ini pada Piala Dunia 2010 lalu. Dan itu yang akhirnya mengantarkan tim ini melaju ke rangking atas dunia FIFA," kata direktur KNVB Bert van Oostveen dikutip dari Goal.
Baca Juga:
AMSTERDAM - Berakhir sudah teka-teki masa depan Bert van Marwijk di kursi pelatih timnas Belanda. Setelah mendapat serangan bertubi-tubi pasca kegagalannya
BERITA TERKAIT
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri