Van Persie Kesal VDV Gabung Spurs
Sabtu, 20 November 2010 – 16:21 WIB

Van Persie Kesal VDV Gabung Spurs
LONDON - Arsenal termasuk tim yang berusaha mendapatkan Rafael van der Vaart di awal musim ini. Namun, VDV - sapaan akrab Van der Vaart - akhirnya bergabung dengan Tottenham Hotspur. Kondisi itu pun memantik kekesalan striker Arsenal, Robin van Persie. Lho, kenapa? RVP menilai VDV mampu memberi kontribusi signifikan bagi Spurs - sebutan Tottenham - sejauh ini. VDV adalah top scorer Spurs di Premier League dengan lima gol. VDV sekaligus memiliki statistik bagus, dengan selalu mencetak gol di setiap laga kandang Spurs, plus terpilih sebagai pemain terbaik bulanan Premier League edisi Oktober 2010.
Ya, karena harapan RVP - sapaan akrab Van Persie - bersanding dengan VDV di Arsenal, gagal terealisasi. RVP sebenarnya tidak hanya berharap. Striker berusia 27 tahun itu telah merekomendasikan kepada pelatih Arsenal, Arsene Wenger, agar menggaet VDV.
Baca Juga:
"Saya beberapa kali mengatakan bahwa Rafael bakal berguna untuk Arsenal. Sayang, saran saya tidak ditindaklanjuti. Itu memang hak klub, dan saya hanya menyampaikan pendapat saya. Tapi, saya menyesal dia bergabung dengan rival kami," ungkap RVP kepada NUsport.
Baca Juga:
LONDON - Arsenal termasuk tim yang berusaha mendapatkan Rafael van der Vaart di awal musim ini. Namun, VDV - sapaan akrab Van der Vaart - akhirnya
BERITA TERKAIT
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs