Van Persie Masih Dipercaya
Minggu, 11 Juli 2010 – 04:49 WIB
Sebenarnya, dukungan dari lini tengah buat Van Persie tidak kurang-kurang. Di sayap ada Dirk Kuyt dan Arjen Robben yang rajin mengalirkan crossing. Di belakangnya, ada Wesley Sneijder yang passing-nya jarang meleset. Hanya saja, dia tidak bisa mengonversi banyaknya umpan tersebut menjadi gol.
Baca Juga:
"Saya pikir, kondisi yang dialami Robin (Van Persie) wajar-wajar saja," ungkap Kuyt. "Di Piala Dunia ini, memang sangat sulit buat striker untuk mencetak banyak gol. Tim-tim membangun pertahanan yang kokoh, dan tidak gampang ditembus. Tidak bisa mencetak gol bukan semata salah dia," lanjutnya.
"Satu hal yang perlu diapresiasi, Robin bekerja sangat keras untuk melaksanakan tugasnya (mencetak gol, Red). Publik berharap dia mencetak lima atau enam gol. Tentu saja, tidak semudah itu, tapi dia selalu bermain untuk tim," tambah winger Liverpool tersebut.
Kondisi yang dialami pemain berjuluk RVP itu sebenarnya mirip dengan Fernando Torres di kubu Spanyol. Awalnya, pelatih Vicente del Bosque juga memberinya tempat inti dengan harapan konfidensinya terangkat. Kenyataannya, pada laga terakhir Del Bosque berani memarkir Torres demi efektivitas permainan. (na/ito/jpnn)
ROBIN van Persie baru mencetak satu gol selama helatan Piala Dunia 2010 ini. Catatan itu ironis, mengingat dia diplot sebagai targetman tunggal dalam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- PSBS Biak Luar Biasa, Lihat Klasemen Liga 1
- Manchester City Dihajar Tottenham 4 Gol Tanpa Balas
- Celta Vigo vs Barcelona Berakhir Imbang, Barca Gagal Kembali ke Jalur Kemenangan
- Mengintip Peluang Jonatan Christie dan Sabar/Reza Juara China Masters 2024
- Hasil Laga Manchester City Vs Tottenham Hotspur Bikin Gempar
- China Masters 2024: Head to Head Jonatan Christie vs Anders Antonsen, Jojo di Atas Angin