Vanessa Angel dan Suami Meninggal Dunia, Nikita Mirzani Bilang Begini
jpnn.com, JAKARTA - Kabar meninggalnya artis Vanessa Angel dan suaminya Febri Andriansyah mengejutkan berbagai pihak. Salah satunya ialah Nikita Mirzani.
Ibu tiga anak itu sempat tidak percaya bahwa Vanessa Angel dan Bibi-panggilan Febri Andriansyah, meninggal dunia karena kecelakaan.
"Aku masih enggak percaya. Tapi Tuhan berkata lain. Sekarang aku tahu kalian berdua pergi ke mana," tulis Nikita Mirzani melalui akunnya di Instagram, Kamis (4/11).
Bintang film Nenek Gayung itu pun mendoakan kedua pasangan itu. "Kalian berdua tenang di sana, yah," tulisnya lagi.
Unggahan terersebut mendapatkan berbagai komentar dari warganet. Mereka juga tak percaya Vanessa dan suaminya sudah tiada.
Vanessa Angel dan suaminya meninggal di tempat dalam kecelakaan di Tol Jombang, Jawa Timur, Kamis (4/11) siang.
Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Gatot Repil Handoko mengungkapkan bahwa ada lima orang berada di mobil yang ditumpangi Vanessa Angel.
Dia mengatakan bahwa dua korban meninggal dunia ialah Vanessa dan suaminya, Febri. Sedangkan tiga orang luka-luka dibawa ke RS Kertosono Nganjuk. (ddy/jpnn)
Nikita Mirzani turut berduka mendengar kabar Vanessa Angel dan suaminya, Febri Ardiansyah meninggal dunia karena kecelakaan maut.
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Dedi Sofian
- Kasusnya Viral di Malaysia, Vadel Badjideh Merespons Begini
- Lolly dan Vadel Badjideh Berkirim Salam, Nikita Mirzani Merespons Begini
- Penjelasan Nikita Mirzani Soal Kondisi dan Penampilan Lolly
- 3 Berita Artis Terheboh: Umi Pipik Kecewa, Harvey Moeis Menyesal
- Tampil Perdana, Anak Nikita Mirzani Kirim Pesan untuk Vadel Badjideh
- Soroti Candaan Gus Miftah, Nikita Mirzani: Ini Sih Sudah Keterlaluan