Vanessa Angel Tak Punya Uang untuk Isi Token Listrik, Gelap 20 Jam

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Vanessa Angel mengaku pernah mengalami masa tidak punya uang untuk membayar biaya listrik.
Akibatnya, listrik di rumah istri Bibi Ardiansyah itu harus mati atau padam hingga 20 jam.
Vanessa Angel mengatakan bahwa peristiwa itu terjadi pada Mei 2020 lalu.
Pengalaman tersebut diungkapkan lewat akun Instagram Story miliknya saat mengomentari sebuah video komedi tentang pasangan suami istri.
"Jadi ingat kemarin Mei listrik di rumah pernah mati 20 jam. Enggak ada duit buat isi token," kata Vanessa Angel, Kamis (27/8).
Beruntung, bintang FTV itu mendapat bantuan dari seorang kenalan.
Menurut Vanessa Angel, kenalannya itu rela membayar token listrik di rumahnya.
"Alhasil diisiin tokennya sama @yasiraditya, wkakak love u beb," imbuh Vanessa Angel.
Aktris Vanessa Angel mengaku pernah mengalami masa tidak punya uang untuk membayar biaya listrik.
- Herman Deru Resmi Menyalakan Listrik PLN di Lima Desa di Keluang Muba
- Pria di Ogan Ilir Tersengat Listrik saat Membongkar Tenda, Begini Kondisinya
- Dirut PLN IP Apresiasi Ribuan Petugas yang Menjaga Kebutuhan Listrik saat Lebaran
- PLN IP Berhasil Penuhi Kebutuhan Listrik Saat Idulfitri
- Penuhi Kebutuhan Listrik Saat IdulFitri, PLN IP Operasikan 371 Mesin Pembangkit
- Pastikan Pasokan Listrik Aman Saat Arus Mudik, PLN UID Jakarta Raya Siapkan SPKLU di Rest Area